Print 



Acara Malam Dana Dharma Satya yang dilaksanakan pada tanggal 7 maret 2020, Jam 18:00WITA di Gedung Millenium Ballroom, Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur ini dilaksanakan untuk mendukung Pembangunan Pendidikan Gedung Sekolah Hindu Saraswati di Kota Kupang NTT.

Sekolah Hindu Saraswati bernaung dibawah Yayasan Upanisada yang dibentuk oleh Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kupang NTT.
Kegiatan Malam Dana Dharma Satya ini memiliki rangkaian acara :
1. Musik dan Lelang saat menyanyikan Lagu oleh Bapak Wakapolda NTT, Bapak Danrem 161 Wirasakti, dan Bapak Danlantamal VII
2. Fashion Show, Lelang berbagai Lukisan dari Bali, Lelang Uncut Money dari Bank Indonesia Provinsi NTT
3. Intrumental Musik Kolintang dari GitaJala Lantamal VII Kupang NTT
4. Penampilan Artis Bali, Dewi Pradewi
5. Prasmanan dan makan malam bersama menu nasional dan menu khas kuliner Bali , ayam betutu, sate lilit, bebek betutu, dll
6. Pementasan Drama Sendratari dari Sanggar Lopo Gaharu dengan cerita mengenai Dharma & Asura yang diperankan oleh siswa-siswi Hindu Kupang NTT.
7. Tarian Pendet, Tarian Barong & Rangda
dan berbagai acara menarik lainnya.

 

 

IMG 4644

 

Acara Malam Dana Dharma Satya ini dihadiri dan didukung oleh : 


Gubernur NTT yang diwakili oleh Kepala Badan Keuangan Daerah Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur, Yaitu Bapak Drs.Zakarias Moruk,
Bapak DR. Jefirstson R. Riwu Kore, MM, MH , Walikota Kupang sebagai Kepala Daerah Pemerintah Kota Kupang,
Bapak Drs. Dumuliahi Djami, M.Si, Kepala Dinas Pendidikan Kota Kupang,
Wakapolda NTT, Bapak Brigjen. Pol. Drs. Johanis Asadoma, S.I.K., M.Hum.
Danlantamal VII Laksamana Pertama TNI AL Bapak I Gusti Kompiang Aribawa , beserta Ibu
Danrem 161 Wirasakti , Bapak Brigjen TNI AD Syaiful Rahman, S.Sos
Kasrem 161 Wirasakti, Bapak Kolonel Inf I Kadek Subawa, S.Sos
Dandim 1604 Kupang, Bapak Kolonel Arh I Made Kusuma Dhyana Graha, S.I.P
Kepala Kantor Bank Indonesia Perwakilan Provinsi NTT , Bapak I Nyoman Ariawan Atmaja, ST, MDM atau yang mewakili kantor BI NTT.
Wakil Kepala Otoritas Jasa Keuangan Provinsi NTT, Bapak I Wayan Sadnyana
Kepala Bea Cukai Kupang, Bapak I Ketut Suardinaya
Kepala Bank BNI 46 Kupang, Bapak I Gede Wirata
Kepala Bank BRI Kuanino , Bapak I Komang Wahyu
Kepala Bank Mandiri Kupang, Bapak Dewa Satriawan
Berbagai Kepala Bank-Bank yang ada di Kupang NTT
Para Pengusaha yang ada di Kota Kupang,
Umat Hindu Kupang NTT,
dan Seluruh Donatur yang sudah menyumbang untuk mendukung pembangunan gedung sekolah Saraswati.

IMG 4645

Sekolah Hindu Saraswati di Kupang NTT ini sudah memiliki :
TK Hindu , Pratama Widya Pasraman Saraswati , Akreditasi B
SD Hindu, Adi Widya Pasraman Saraswati, Akreditasi A (nilai 96) dari Badan Akreditasi Nasional (BAN) Tahun 2019.
dengan Jumlah murid lebih dari 40 siswa-siswi, yang terdiri dari berbagai agama yaitu : Hindu, Kristen, Katolik dan islam .

Sejak 2016-2019 hingga Saat ini lokasi sekolah Hindu Saraswati masih meminjam gedung dan menempati areal di Pura Oebananta, di kelurahan Fatubesi Pasar Oeba, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang Provinsi NTT.

Terima Kasih diucapkan kepada Bapak, Ibu, Saudara, Saudari yang telah berdonasi (sedekah dana Punia) di acara Malam Dana Dharma Satya ini guna mendukung Pembangunan Gedung Sekolah Hindu Saraswati di Kupang NTT yang direncanakan akan dibangun di wilayah Jalur 40, kolhua, kecamatan maulafa, kota Kupang NTT dengan luas lahan yang telah dimiliki Yayasan Upanisada, 1500 meter persegi.
Acara Malam Dana Dharma Satya 7 Maret 2020 umat Hindu Kupang NTT ini berhasil mengumpulkan Uang donasi >600juta rupiah guna mendukung Pembangunan Gedung Sekolah Hindu yang direncanakan berlokasi di Jalur 40 kolhua dari alokasi rencana biaya Kebutuhan Dana pembangunan mencapai 5 Milyar dan bantuan dana dari Dirjen Bimas Hindu Pusat.

Video ini adalah cuplikan pertama atau film singkat mengenai acara Dharma Satya di Kupang NTT,
untuk video kedua, dan liputan secara lengkap, akan menyusul.

semoga bermanfaat karena berbagi kebaikan takkan pernah merugi dan selalu beruntung.

www.hindukupang.com

Berita 8 Maret 2020 : http://hindukupang.com/index.php/berita-kegiatan/90-malam-dana-dharma-satya-mendukung-sekolah-hindu-kupang-ntt

Koran Timor Express (TIMEX) : 9 Maret 2020 halaman 11
Koran Pos Kupang : 9 Maret 2020, halaman 9 dan 19
Koran Victory News : 10 Maret 2020, halaman 6
Berita Online 9 Maret 2020 : https://kupang.tribunnews.com/2020/03/09/malam-dana-pembangunan-sekolah-hindu-pertama-di-ntt-kumpulkan-rp-350-juta

timex1


pk1

pk2

pk3

pk4

victory1

victory2